Senin, 05 September 2011

Happy Birthday !!!

“Eh teman-teman! Buat kejutan yuk untuk ulang tahun Sarah! Sebentar lagi kan, dia ulang tahun…” Kata Syaffira. Anak perempuan kelas 6B sedang berkumpul kecuali aku. “iiihhh Ada apa sih?” Kataku. “Ada deh, udah kamu sana dulu!” Kata Silly. Lalu, aku pun langsung pergi meninggalkan mereka. ‘ada apa ya? Kok aku nggak boleh ikut bergabung bersama mereka? Aku heran… mungkin saja, itu bukan urusanku. Lupakanlah Sar…’ Kataku dalam hati. Tapi, aku tetap curiga sama mereka. “Bagaimana ini, mau tidak?” Kata Syaffira lagi. “Hmmm… Boleh aja siih Syaff… Tapii, apa yang perlu kita persiapkan?” Kata anak anak perempuan kelas 6B kecuali aku (sarah). “Ya, balon, kue tart, teruuss…” “Itu aja, kasih semprotan ! atau kita kasih air ! hahahahahhaa..” “Ya sudah, terus nanti kita buat kue tartnya di mana? Di toko kue aku yuk!” Ajak Silmy. “Boleh juga tuh!” Semua anak perempuan setuju. “Eh, kalau mau, besok kita diemin Sarah aja… Oke?” Usul Shasha. “Okeeeee!”  Aku melihat mereka terus. Aku tetap curiga dengan mereka. Sebenarnya ada apa ya?

           Tak terasa, akhirnya sampai juga ke hari aku ulang tahun. Sekarang tanggal 20 September. “Bun, aku sekolah dulu ya…, Assalammu’alaikum….” Aku berpamitan kepada Bunda. “Iya Sarah, hati-hati ya.. Belajar yang benar! Wa’alaikumsalam…” Aku langsung berlari ke jemputanku yang sudah menunggu di depan pagar rumahku. “Selamat Pagi pak Deni” Aku menyapa Pak Deni, supir jemputan sekolahku. “Selamat Pagi dik Sarah…” Pak Deni menjawab sapaanku. Aku langsung duduk di kursi paliiiiiing belakang. “Hai Sha… Pagi!” Aku menyapa Shasha. Tetapi, Shasha tidak menjawab sapaanku. “Hei! Sha,,” Shasha tetap saja tidak menengok ke aku. ‘ada apa dengannya? Heran akuuuu! Dari kemarin deh, anak-anak perempuan yang lainnya berperilaku aneh terhadapku. Mungkin, mereka ngga mau dekat sama aku lagi? Lupakan itu Sar!’ Lalu, aku memutuskan untuk melihat pemandangan-pemandangan di sebelah kanan dan kiri jendela. 30 menit perjalanan dari rumah ke sekolah akhirnya telah terlewati. Akhirnya, sampai juga disekolah. Aku langsung melirik jam tanganku. Ternyata sudah jam 07.20! Sebentar lagi bel pelajaran akan dimulai! Aku langsung berlari sekuat tenaga untuk ke kalas 6B. “Pagi Semua!” Aku menyapa semua yang ada di kelas. Ternyata, tidak ada sapaan balik. Dari yang laki-laki dan perempuan. ‘Ada apa inii?’  Tahu tidak teman-teman pembaca setia buku ini, ternyata anak perempuan memberitahu yang laki-laki kalau ada surprise untuk hari ulang tahun Sarah. Jadi, semua kelas memeriahkan ulang tahun Sarah. Aku segera menuju ke tempat dudukku. Aku hanya berdiam diri sendiri di kursiku. ‘Apa yang ingin aku lakukan ?’  Pikirku.

           Tak terasa, jam 12.00… Sekarang waktunya shalat Dzuhur. Karena hari ini hari Senin, jadi anak-anak perempuan melaksanakan program “Girls’ Programs”. Itu adalah program anak perempuan. Ketika ingin keluar kelas, aku pun terkunci sendirian di kelas. “Tolong Aku! Buka pintunya! Tolong aku! Bukaaaaaaaaa!” Aku menjerit. Ternyata, teman – teman perempuan dan laki-laki mengunciku. Aku pun tidak tahu. Lalu, tak lama, aku bisa membuka pintu. Tiba Tiba… “HAPPY BIRTHDAY SARAH TRESSA AMALIA!” Semua memberiku Surprise. “Waaaaaaahh!” Shasha membawa kue tart coklat yang diatasnya ada 11 lilin di atas kue. Dan bertuliskan ‘Happy Birthday Sarah, We Love You’ dibawahnya ada tulisan ‘From 6B for you friend’ Aku sangat terharu. “Tiup lilinnya ! Tiup lilinnya! Tiup lilinnya sekarang jugaa!!” Lalu, aku meniup 11 lilin yang ada diatas kue tart. “Yeeeeee!” Bunyi terompet yang panjang , letusan balon, juga aku disemproti dengan apa tau itu namanya. “Wah! Teman teman, Thank you so much! I love u too !!!! Thank you , Thank you..” Aku hampir menangis. Anak-anak kelas 6A,6C,dan 6D memperhatikan saja didepan pintu kelas 6B. Mereka tertawa gembira. Bu Silvy dan Bu Shassy ikut tertawa. “Ini hadiah ulang tahun dari kami semua, anak 6B , Bu Silvy, dan Bu Shassy.” Ternyata hadiahnya Kucing Anggora berwarna putih. Aku tidak menyangka! Aku ingin sekali mempunyai kucing Anggora sejak dulu. Sekarang, aku sudah mendapatkannya! “Terima Kasih Teman-teman, Bu Silvy, dan Bu Shassy…! Aku sayang kalian semuaaaaa! Happy Birthday to Me, Sarah!” Aku tersenyum senang…
ITU ADALAH HARI YANG TAK TERLUPAKAN SEPANJANG HIDUPKU !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar